Lapas Magelang ikuti Pembinaan Karir Jabatan Fungsional Bidang Kesehatan dan Konselor Adiksi Secara Virtual

    Lapas Magelang ikuti Pembinaan Karir Jabatan Fungsional Bidang Kesehatan dan Konselor Adiksi Secara Virtual
    Lapas Magelang ikuti Pembinaan Karir Jabatan Fungsional Bidang Kesehatan dan Konselor Adiksi Secara Virtual

    MAGELANG — Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Magelang mengikuti kegiatan Zoom Meeting Pembinaan Karir Jabatan Fungsional di Lingkungan Pemasyarakatan yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, Rabu (22/10/2025).

    Kegiatan ini diikuti oleh jajaran pegawai Lapas Magelang yang melaksanakan tugas di bidang layanan rehabilitasi dan kepegawaian, sebagai bagian dari upaya penguatan kompetensi dan pembinaan karir Jabatan Fungsional di lingkungan Pemasyarakatan.

    Dalam kegiatan yang berlangsung secara daring ini, para peserta mendapatkan pembekalan penting mengenai, Tata cara perhitungan kebutuhan dan pembinaan karir Jabatan Fungsional Konselor Adiksi yang disampaikan oleh narasumber dari Badan Narkotika Nasional (BNN), serta Pelaksanaan tugas Konselor Adiksi di lapangan, dengan paparan langsung dari Ikatan Konselor Adiksi Indonesia (IKAI).

    Kegiatan ini merupakan wujud komitmen Direktorat Jenderal Pemasyarakatan dalam mendukung pengembangan karir dan profesionalisme ASN di bidang kesehatan serta konselor adiksi, khususnya bagi petugas yang bertugas pada layanan rehabilitasi dan pendampingan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

    Kepala Lapas Kelas IIA Magelang, Agung Supriyanto, menyampaikan bahwa kegiatan ini menjadi sarana penting bagi petugas untuk memahami arah kebijakan dan kebutuhan formasi jabatan fungsional ke depan.

    “Melalui pembinaan karir ini, diharapkan petugas dapat semakin profesional dan siap mendukung penguatan program rehabilitasi di lingkungan Pemasyarakatan, ” ungkap Agung.

    Dengan semangat belajar dan berkomitmen meningkatkan kompetensi, jajaran Lapas Magelang siap berperan aktif dalam mewujudkan pelayanan Pemasyarakatan yang semakin profesional, akuntabel, dan humanis.

    (Humas Lapas Magelang)

    jawa tengah magelang lapas kelas iia magelang pembinaan karir
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Kalapas Magelang hadiri Pembukaan Magelang...

    Artikel Berikutnya

    Stand Lapas Magelang dapat Apresiasi dari...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polresta Magelang Siagakan Bhayangkara Amankan Lokasi Longsor Borobudur
    Kodaeral X TNI AL Gelar Upacara Tabur Bunga di Laut Dalam Rangka Hari Dharma Samudera 2026
    Lapas Magelang Ikuti Panen Raya Serentak Kemenimipas di Seluruh Indonesia
    Wamenhan RI Tinjau Kesiapan Pembangunan Infrastruktur Strategis TNI AU di Lanud Sultan Hasanuddin
    KPK Dalami Dugaan Aliran Uang Kasus Kuota Haji,  Aizzudin Abdurrahman Diperiksa

    Ikuti Kami